Tori Paitan Ramen (Ramen Ayam)

Bahan:

Chicken Broth {ada di link ini ya: http://melissa-kitchen.blogspot.com/2021/08/tori-paitan-chicken-broth-untuk-ramen.html }

Mie Ramen basah (saya beli online, khusus mie ramen ya) masak sesuai petunjuk ya

Mayu (Aroma Oil):
8 siung bawang putih, iris²
3 sdm lemak babi
50 ml minyak sayur

Ramen Sauce / Tare: (boleh pake tsuyu instan, bisa dibeli online keywordnya "tsuyu sauce" biasa buat udon atau soba).
15 gr konbu
15 gr shitake kering
125 ml soy sauce

Ajitama:
4 - 6 butir telur Omega (lubangin bawah telur dengan pelubang khusus telur, boleh diskip kalau tidak ada) supaya ngupasnya lbh gampang aja.
Air secukupnya untuk merebus
¼ cup soy sauce
1 bungkus kaldu dashi atau bonito flake
150 ml air
Air berisi es batu secukupnya

Chashu Ayam:
350 gr daging ayam fillet, (boleh dada atau paha)
6 sdm soy sauce
2 sdm madu / gula
2 siung bawang putih, parut
3 sdm air

Topping:
Daun Bawang iris
Jagung pipil matang
Jamur merang matang, iris²
Cabe rawit, iris²


Cara membuat :

Mayu:
• Masukkan irisan bawang putih,minyak babi dan minyak sayur, nyalakan api kompor kecil - sedang, masak sampai kecoklatan, angkat setengah porsi bawang putih yg sdh kecoklatan, sisihkan.
• Setengah yg lainnya dimasak sampai agak kecoklatan tua (hampir gosong) matikan api, angkat bawang putih yg sudah gosong tadi dr minyak, biar kan dingin.
• Setelah minyak bekas goreng bawang td sudah dingin, blender semua bawang beserta minyak²nya sampai halus agak kasar sedikit, (boleh sampai halus sekali, sesuai selera saja).
• Masukkan ke botol, simpan dikulkas, tahan kurang lebih 2 bulan.

Tare:
• Campur semua bahan, diamkan selama 12 jam dikulkas.
• Setelah didiamkan, masak diatas kompor sampai meletup², kemudian matikan api, biarkan sampai dingin, kemudian saring, simpen dalam botol, masukkan ke kulkas.

Ajitama:
• Panaskan air sampai mendidih, kecilkan api, masukkan telur satu per satu, api atur ke sedang, sambil diaduk² selama 1 mnt, biarkan selama 5 mnt. (Total 6 menit ya)
• Angkat, lalu segera masukkan ke dalam wadah berisi air es, diamkan sampai dingin, baru dikupas.
• Masukkan soy sayce, kaldu dashi dan air dalam panci, masak sampai mendidih, biarkan sampai dingin.
• Tuang kecap yg sudah dingin td ke dalam wadah, masukkan telur, harus terendam ya, jd pakai wadah yg kecil supaya telurnya terendam. Simpan dalam kulkas selama 1 hr.

NB: Kalau pakai bonito flakes, disaring terlebih dahulu br dimasukkan kedalam wadah telur.

Chashu Ayam :
• Campur semua bahan, marinasi kurang lebih 30 menit - 1 jam.
• Panaskan teflon, masak diatas teflon, kemudian tutup panci, biarkan air sedikit menyusut. (Jangan lupa dibolak balik supaya matangnya merata)
• setelah matang, ayam di bakar pakai torch, kalau tidak pun tdk apa² ( ini supaya ada wangi² bakar di ayamnya 😃).
• potong ayam memanjang, sisihkan.

Dalam mangkuk, Masukkan 2 sdm tare 2 sdt mayu dan masukkan 250 ml chicken broth, masukkan mie yg sdh dimasak, chashu ayam, ajitama, jamur merang, jagung, cabe dan daun bawang, sajikan.

Comments